Komunitas lele sangkuriang, tempat sharing, berkumpul, bertukar pendapat sesama pecinta lele sangkuriang

Jumat, 26 Juli 2013

Cara membuat Starter Bakteri dengan Pelepah Pisang

Starter Bakteri merupakan komponen penting dalam berbagai hal berkaitan dengan pembudidayaan lele sangkuriang. Biasanya memang tersedia di toko-toko peternakan, tapi sebenarnya bakteri starter ini bisa kita buat sendiri. Caranya pun gampang. silahkan di praktekan dirumah. berikut caranya:

Gambar dari google images
BAHAN:
  1. Pelepah pisang busuk bagian pinggir sepanjang 40 cm (harus yang benar-benar busuk karena berarti ada bakterinya)
  2. Gula merah atau tetes murni ¼ kg
  3. Air leri (pususan beras) kental 4-5 liter

CARA PEMBUATAN:
  1. Pelepah dicacah sampai lembut
  2. Gula dilarutkan dalam air leri
  3. Pelepah dimasukkan dalam larutan gula dan air leri, diremas-remas, diperas (supaya bakterinya terlepas) dan diaduk
  4. Setelah semuanya tercampur, larutan disaring dan dimasukkan dalam jerigen plastik
  5. Setelah 3 hari dilihat, bila berbusa maka busa harus dibuang
  6. Dibiarkan selama 5-7 hari
  7. Tanda-tanda jadi bau seperti tape
  8. Untuk memelihara bakteri tetap hidup maka larutan diberi gula dan dedak


Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini
Salam Patilers

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara membuat Starter Bakteri dengan Pelepah Pisang

0 komentar:

Posting Komentar