Komunitas lele sangkuriang, tempat sharing, berkumpul, bertukar pendapat sesama pecinta lele sangkuriang

Jumat, 29 November 2013

Jangan Memberi Makan Lele Sangkuriang menjelang Turun Hujan, benarkah?

Pernahkah anda mendengan nasihat/ungkapan seperti ini? apakah benar begitu? ada yang bilang baik baik saja tuh saka kasih pakan menjelang hujan, lalu apa masalahnya?

Ya, saya termasuh salah seorang yang menghindari pemberian pakan menjelang hujan. bukan karena mitos namun karena alasan ilmiah, dan fakta-fakta simple yang bisa diterima logika. disamping pengalaman mengaplikasikan sendiri.

Berikut alasan-alasan mengapa kita sebaiknya menghindari pemberian pakan pada lele sangkuriang menjelang turun hujan:
  1. Lele adalah binatang yang mudah stres, perubahan kecil saja bisa menyebabkan perubahan yang cukup signifikan pada pola prilaku lele sangkuriang khususnya. Ketika lele stress/atau kekenyangan lele akan cenderung memuntahkan kembali makanan yang telah dimakannya. ini fakta pertama
  2. Kedua, Ketika hujan, titik-titik air hujan yang jatuh akan menimbulkan riak pada pemukaan kolam. Apalagi jika hujan turun tiba-tiba dengan deras, maka lele akan menganggap ini sebagai ganngguan, yang ujung-ujungnya lele jadi sress.
  3. Ketiga, kembali ke fakta pertama, kalau lele stress maka akan memuntahkan makanan yang telah di makannya.
Jika lele memuntahkan makannya, maka pakan yang telah dimuntahkan akan menyebabkan beberapa pengaruh buruk bagi lele itu sendiri, seperti misalnya:
  • Pakan akan berubah menjadi racun, karena pakan yang telah dimuntahkan akan membusuk dan menghasilkan zat-zat yang dapat membunuh lele itu sendiri.
  • Akan mempengaruhi kualitas air pada kolam. misalnya air menjadi bau, kotor, dan lain sebagainya
  • Lele menggantung
  • Banyak lagi masalah lainnya.
Nah terus bagaimana kalau seharian diguyur hujan? apakah lele harus puasa sepanjang hari?

Jawabannya tentu tidak, setelah sekian lama diguyur hujan, tentu lele sangkuriang akan dapat menyesuaikan diri dan tentu saja sudah terbiasa dengan kondisi diguyur hujan. nah intensitas hujan kan tidak selalu deras, anda dapat memilih saat-saat dimaana hujan tidak deras (rintik-rintik) untuk memberi makan lele sangkuriang. Namun pemberian pakan jangan sampai terlalu kenyang supaya tidak dimuntahkan.

Sekali lagi ini adalah pengalaman pribadi, jadi boleh diikuti boleh tidak, silahkan kalau mau diikuti dengan syarat "Do With Your Own Risk" hehe.

Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini
Salam Patilers

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Jangan Memberi Makan Lele Sangkuriang menjelang Turun Hujan, benarkah?

  • Kenapa kolam saya terdapat banyak busa/buih?Tak jarang pembudidaya ikan yang menjumpai air kolam ikannya terdapat banyak busa/buih. Kondisi air kolam yang berbusa perlu menjadi perhatian bagi pembudidaya ikan. Mun ...
  • Tips Panen Lele Sangkuriang tepat waktuPanen adalah salah satu moment yang paling banyak ditunggu para pembudidaya lele. Untuk lele sangkuriang, panen biasa bisa dilakukan setelah berumur 50-60 hari atau sesu ...
  • Kenali penyebab Lele Sangkuriang menggantung di permukaan kolamBanyak pertanyaan seputar kendala beternak Lele Sangkuriang. Salah satunya adalah Lele Sangkuriang yang menggantung di permukaan kolam, lalu beberapa saat kemudian mati. ...
  • Mengenal Green Water SystemGuna mengkultur mikro-alga dalam pembuatan Green Water pada skala besar, komponen terpenting yang paling dibutuhkan adalah mikro-alga murni. Ada beberapa spesies mikro-a ...
  • Resep - Membuat Bakso Lele SangkuriangSatu lagi olahan lele sangkriang yang tidak kalah kelezatannya. Yup namanya Baso Lele. Siapa yang gak suka makan bakso?? Hmm saya rasa hampir semua orang indonesia menyu ...

0 komentar:

Posting Komentar